Semangat Konsisten

Oleh : Tri Handayani

Hari pertama menghadiri Kelas Sekolah Perempuan, saya datang terlambat.
Harusnya saya bisa datang tepat waktu, kalau di rumah tidak ada tukang yang sedang mencat kembali rumah saya. Tidak ada rekayasa lalu-lintas di jalan Buahbatu yang hanya boleh satu arah dari Selatan ke Utara dari jam 6 - 8 pagi. Tidak ada resolusi sebelumnya, bahwa saya akan libur di hari Sabtu. Tidak ada perbaikan jalan di kompleks, sehingga saya lupa portal-portal mana yang ditutup dan dibuka.
Wah, minggu depan saya berjanji tidak terlambat datang ke kelas.

Sesi pertama dimulai dengan memperkenalkan diri. Saya ketinggalan sesi perkenalan beberapa teman sebelumnya. Dimulai dengan nama lengkap, nama panggilan, menikah atau single parent, berputra beberapa atau belum. Bekerja atau tidak bekerja.
Ibu guru kami nan cantik, ibu Indari Mastuti dengan renyah menyimak setiap murid yang memperkenalkan diri.
Lalu saya bisa menyimpulkan ada pertanyaan kunci yang selalu ditanyakan: "Ingin menulis buku tentang apa?"